Berita dan Kegiatan


Sebanyak 30 santri penerima Beasiswa Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) dari Pondok Pesantren Shuffah Hizbullah dan Madrasah Al-Fatah Lampung mengunjungi Institut Teknologi Sumatera (ITERA) pada Kamis (23/1/2025). Rombongan dipimpin oleh Pimpinan Pondok Pesantren Al-Fatah Lampung, M. Iqbal, M.Pd., dan didampingi oleh beberapa guru pendamping.

Kunjungan tersebut bertujuan untuk memberikan motivasi kepada para santri agar melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi, khususnya di perguruan tinggi negeri terkemuka. Selain itu, para santri mendapatkan gambaran mengenai sistem perkuliahan dan juga program beasiswa di pendidikan tinggi.

Rombongan diterima oleh tim Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB), yang menjelaskan berbagai jalur masuk ITERA, seperti Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP), Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT), hingga jalur mandiri. Beliau juga memaparkan program studi favorit, program studi baru, serta prospek kerja dari masing-masing program studi tersebut.

Kegiatan ini diakhiri dengan penyerahan kenang-kenangan dan foto bersama antara rombongan Pondok Pesantren Al-Fatah Lampung dengan tim dari ITERA. Kunjungan ini merupakan bagian dari rangkaian Campous Tour program Beasiswa Santri BAZNAS 2025 yang akan mengunjungi beberapa PTN di Provinsi Lampung

Berikut Dokumentasinya

أحدث أقدم