Berita dan Kegiatan


Tujuh Santri MA Al-Fatah berhasil menjadi Juara Kompetisi Sains Madrasah (KSM) Tingkat Kabupaten Lampung Selatan tahun 2023.

Mereka berhasil keluar sebagai juara setelah sebelumnya 12 santri MA Al-Fatah mengikuti KSM tingkat Kabupaten Lampung Selatan tahun 2023 yang dilaksanakan di Kalianda pada Sabtu 8 Juli 2023

Berikut daftar lengkap para juara dan bidang kompetisinya:

No.NamaPrestasiBidang Kompetisi
1ANANDA SYAKIRA RAUDHOH MUSTOFAJuara 1Kimia Terintegrasi
2ALVANDO FAHREZY MENAKA MEGAJuara 2Matematika Terintegrasi
3META EKA SAFITRIJuara 2Geografi Terintegrasi
4AFIF JIHANJuara 2Ekonomi Terintegrasi
5RAHMA ARGIANTI FATIAJuara 3Kimia Terintegrasi
6ANNISA MAULIDINAJuara 3Geografi Terintegrasi
7BINTANG WICAKAJuara 5Ekonomi Terintegrasi

Anita Sugiyarto, Ibu dari santri Annisa Maulidina yang juga alumni Al-Fatah angkatan  2004/2005 Sangat senang, bahagia dan bersyukur sekaligus bangga melihat ananda Annisa bisa berprestasi dan mengharumkan Nama baik Ma'had Shuffah Hizbullah.

"saya sangat senang, bahagia dan bersyukur sekaligus bangga melihat ananda Annisa Maulidina bisa  mengharumkan Nama baik Ma'had Shuffah Hizbullah Al-fatah" Ungkapnya.

Ia juga mengungkapkan terima kasih atas bimbingan para Asatidz, dan berharap Aniisa bisa melanjutkan kuliah melalui jalur prestasi.

"jazakallah ustadz atas bimbingannya kepada anak saya, dan harapan terbesar saya agar anak saya bisa masuk kuliah tahun depan di universitas negeri dengan bantuan jejak rekam prestasinya" tambahnya.

Senada dengan Ibu Anita, Bapak Sumedi Ayah dari Rahma Argianti Fatia juga merasa bersyukur atas prestasi yang diraih putrinya.

"Puji syukur Alhamdulillah kepada Allah SWT" ungkapnya.

Kompetisi Sains Madrasah (KSM) merupakan sebuah kegiatan yang digelar dan diadakan oleh Kementerian Agama sebagai wahana membangun ghirah kompetisi sains kalangan siswa madrasah. Sejak awal digelar tahun 2012, KSM telah menjadi ajang yang positif dalam membangun budaya kompetisi. Pada tahun 2018, KSM berupaya mengelaborasi sains dengan konteks nilai-nilai Islam.

Kompetisi Sains Madrasah 2023 dibuka untuk Satuan Pendidikan baik dari Madrasah (MI,MTs,MA) ataupun dari Sekolah (SD/SMP/SMA Sederajat)

Lebih baru Lebih lama