Alhamdulillah, Santri Pesantren Shuffah Hizbullah dan Madrasah Al-Fatah berhasil menjadi Juara Umum kejuaraan Lampung Pencak Silat Championship 2017.
Pada kejuaraan yang dilaksanakan pada 27-30 Agustus 2017 di GOR Sekolah Tinggi Olahraga (STO) Metro ini Santri MTs dan MA berhasil menjadi Juara Umum 1 Tingkat SMP dan SMA, sedangkan Santri MI berhasil menjadi Juara Umum 3 tingkat SD.
Juara Umum ini didapat dari hasil perolehan medali dimana MTs berhasil meraih 6 emas dan 7 perak, MA meraih 10 emas dan 3 perak, sedangkan MI berhasil meraih 3 emas.
Santri-santri Al-Fatah berhasil menyisihkan ratusan peserta lainnya dari 305 Sekolah se-provinsi Lampung dan juga dari OKU dan Jambi yang turut berpartisipasi pada kejuaraan tahun ini.
Al-Fatah sendiri mengirimkan 7 santri tingkat MI, 27 santri tingkat MTs, dan 26 santri tingkat MA.
Kejuaraan yang dibuka oleh Walikota Metro H. Ahmad Pairin S.Sos ini mengambil tema "Prestasi Untuk Lampungku" menggelar pertandingan untuk Usia Dini, PraRemaja, Remaja dan Dewasa.
Pada kejuaraan yang dilaksanakan pada 27-30 Agustus 2017 di GOR Sekolah Tinggi Olahraga (STO) Metro ini Santri MTs dan MA berhasil menjadi Juara Umum 1 Tingkat SMP dan SMA, sedangkan Santri MI berhasil menjadi Juara Umum 3 tingkat SD.
Juara Umum ini didapat dari hasil perolehan medali dimana MTs berhasil meraih 6 emas dan 7 perak, MA meraih 10 emas dan 3 perak, sedangkan MI berhasil meraih 3 emas.
Santri-santri Al-Fatah berhasil menyisihkan ratusan peserta lainnya dari 305 Sekolah se-provinsi Lampung dan juga dari OKU dan Jambi yang turut berpartisipasi pada kejuaraan tahun ini.
Al-Fatah sendiri mengirimkan 7 santri tingkat MI, 27 santri tingkat MTs, dan 26 santri tingkat MA.
Kejuaraan yang dibuka oleh Walikota Metro H. Ahmad Pairin S.Sos ini mengambil tema "Prestasi Untuk Lampungku" menggelar pertandingan untuk Usia Dini, PraRemaja, Remaja dan Dewasa.